INFORMASI PENERIMAAN PESERTA DIDIK BARU

A. SYARAT PENDAFTARAN

  1. Telah lulus SMP, SMP Terbuka, SMPLB dan MTs, memiliki Ijazah dan STL/STK atau Surat Keterangan Lulus dari sekolah (disertai nilai rata-rata raport semester 1 s.d 5 mata pelajaran Ujian Nasional) untuk lulusan pada tahun pelajaran 2019/2020 dan sebelumnya.
  2. Program Paket B memiliki ijazah dan STL Program Paket B Setara SMP Lulus pada tahun pelajaran 2019/2020 dan sebelumnya.
  3. Berusia maksimal 21 tahun pada saat Pendaftaran tahun pelajaran 2020/2021 (tanggal 1 Juli 2020)
  4. Tidak sedang terlibat dalam tindak pidana, narkoba.
  5. Khusus prestasi minimal tingkat kabupaten dan dibuktikan dengan sertifikat juara I,II atau III
  6. Calon peserta didik hanya diijinkan mendaftar sekali, dan setelah terdaftar tidak dapat mencabut kembali pendaftarannya.

B. TATA CARA PENDAFTARAN

Sebelum pelaksanaan pendaftaran PPDB Online dimulai, pendaftar :

a. Melakukan prapendaftaran secara online/mandiri dari rumah saja melalui Handphone (HP), Komputer a­tau Laptop melalui laman www.smkn1sambas.sch.id

Masuk ke MENU Klik PPDB 2020

hal – hal yang perlu dipahami selama praregistrasi :

  1. Pendaftar membuat akun berdasarkan NISN dan melengkapi data sesuai petunjuk isian form praregistrasi data pribadi, alamat dan data prestasi
  2. Memilih Jenjang SMK
  3. Jika NISN tidak ada pada database PPDB online saat pembuatan akun, maka pendaftar harus membuat akun dan mengisi NISN dan NISN sesuai dengan nisn yang pada pada raport pendaftar.
    • Mengisi Data Pribadi salah satunya Nilai raport Mapel UN, NIK dan No. KK
    • Mengisi data PKH, PIP dan KIP untuk calon pendaftar yang menggunakan jalur siswa tidak mampu / afirmasi
    • Mengisi form pernyataan orang tua pendaftar setuju dengan data yang di isi oleh pendaftar dan bertanggung jawab atas kebenaran data yang di masukan oleh pendaftar pada sistem PPDB

b. Melakukan Pendaftaran secara Online/Mandiri dari rumah saja melalui HP, Komputer atau Laptop, melalui laman: www.smkn1sambas.sch.id.

Masuk ke MENU Klik PPDB 2020

Berikut tahap – tahap saat pendaftaran :

  1. Memilih Sekolah SMK Negeri 1 Sambas sesuai pilihan jenjang pada saat prapendaftaran.
  2. Memilih Jurusan atau Prodi yang akan didaftar

C. PENGUMUMAN

Pengumuman calon siswa yang diterima di SMK Negeri 1 Sambas akan diumumkan secara online melalui website sekolah https://www.smkn1sambas.sch.id
Pilih Menu Klik Tombol + pada PPDB 2020 Klik Hasil PPDB

D. VERIFIKASI BERKASI DAN DAFTAR ULANG

Jika peserta didik dinyatakan diterima pada sekolah dan jurusan pilihan pendaftar maka sesuai jadwal penyerahan berkas, pendaftar yang di terima pada pengumuman pendaftaran harus membawa dokumen asli yang di unggah (upload) saat pendaftaran, pastikan semua dokumen fisik yang di bawa sesuai dengan dokumen yang di unggah.
Adapun daftar bagi calon siswa yang diterima di SMK Negeri 1 Sambas dilaksanakan dan dengan tata cara berikut :

  1. Menyerahkan Berkas
    • SKHU/SKL (Asli)
    • Raport SMP Sederajat (Asli)
    • Fotocopy KK
    • KIP/KKS/PKH (Jika ada)
    • Sertifikat Prestasi (Jika ada)
    • Surat Pernyataan Di Proses Hukum
  2. Berkas dimasukan kedalam map sesuai dengan kompetensi keahlian :
    • Agribisnis Tanama Perkebunan (Hijau)
    • Akuntansi dan Keuangan Lembaga (Ungu)
    • Bisnis Daring dan Pemasaran (Biru)
    • Otomatisasi Tata Kelola Perkantoran (Merah Muda)
    • Tata Busana (Orange)
    • Teknik Komputer dan Jaringan (Kuning)
  3. Jadwal Penyerahan Berkas :
    • BDP                          : Selasa, 30 Juni 2020
    • AKL & TATA BUSANA : Rabu, 1 Juli 2020
    • OTKP & TKJ & ATP : Kamis, 2 Juli 2020

D. KOMPETENSI KEAHLIAN DAN DAYA TAMPUNG

NoKompetensi KeahlianJumlah RombelJumlah Kuota/RombelJumlah Daya Tampung
1Agribisnis Tanaman Perkebunan13636
2Akuntansi dan Keuangan Lembaga336108
3Bisnis Daring dan Pemasaran23672
4Otomatisasi Tata Kelola Perkantoran23672
5Tata Busana23672
6Teknik Komputer dan Jaringan23672

E. WAKTU DAN TEMPAT PENDAFTARAN

NoURAIAN KEGIATANWAKTU PELAKSANAANJAMTEMPAT
1Prapendaftaran2 s.d 13 Juni 202000.00 – 23.59Online
2Pendaftaran22 s.d 25 Juni 202000.00 – 23.59Online
3Pengumuman30 Juni 202008.00 – 14.00Online
4Daftar ulang dan verifikasi berkas fisik30 Juni s.d 4 Juli 202008.00 – 14.00SMKN 1 Sambas (Kampus 1)
5Pengumuman pemenuhan pagu6 Juli 202008.00 – 14.00Online
6Daftar ulang pemenuham pagu dan verifikasi berkas fisik7 s.d 9 Juli 202008.00 – 14.00SMKN 1 Sambas (Kampus 1)
7Pengumuman Final10 Juli 202008.00 – 14.00Online

Tata cara daftar ulang diatur dan terjadwal sesuai kelulusan di website smkn1sambas.sch.id

Diharapkan pada saat melakukan daftar ulang disekolah tetap memperhatikan protocol Covid-19 yaitu :
1. Wajib Menggunakan Masker
2. Jika sakit tidak perlu kesekolah
3. Mencuci tangan dengan sabun sebelum masuk yang telah disediakan didepan ruang masing-masing.

Catatan :

Tinggalkan Balasan