Terima Kasih Branch Trainer Pontianak! Siswa XII Alfamart SMKN 1 Sambas Siap Hadapi ACC 2025 dan PKL

Kegiatan yang berlangsung selama beberapa hari ini ditutup dengan sesi pembekalan oleh Bapak Belianto selaku Branch Trainer Alfamart Pontianak. Jumat (4/7/2025)

Jumat, 4 Juli 2025 menjadi hari terakhir pelaksanaan training offline untuk siswa kelas XII Alfamart SMK Negeri 1 Sambas. Kegiatan yang berlangsung selama beberapa hari ini ditutup dengan sesi pembekalan oleh Bapak Belianto selaku Branch Trainer Alfamart Pontianak. Selain sebagai persiapan menghadapi Alfamart Class Competition (ACC) Tahun 2025, kegiatan ini juga sekaligus menjadi bekal penting bagi siswa sebelum melaksanakan Praktik Kerja Lapangan (PKL) Tahun Pelajaran 2025/2026.

Di hari penutupan, semangat para siswa tetap tidak surut. Mereka aktif mengikuti setiap sesi yang diberikan, mulai dari teknik pelayanan pelanggan, tata letak barang (display), hingga simulasi kerja kasir. Bapak Belianto menyampaikan apresiasi atas antusiasme siswa yang luar biasa dan memberikan pesan agar terus belajar, disiplin, dan menjaga etika kerja selama terjun langsung di dunia industri ritel nantinya. Menariknya, di sela kegiatan juga diadakan kuis interaktif yang disiapkan oleh tim Alfamart. Kuis tersebut menguji pemahaman siswa terhadap materi yang telah diberikan dan menjadi salah satu momen yang menambah semangat serta keceriaan di penghujung kegiatan training.

Pihak sekolah menyampaikan rasa terima kasih yang sebesar-besarnya kepada Bapak Belianto atas ilmu dan motivasi yang telah diberikan. “Terima kasih anak-anakku sekalian atas semangat kalian yang luar biasa. Tetap semangat dan sukses selalu semuanya,” ucap guru pendamping kelas Alfamart saat menutup kegiatan. Dengan berakhirnya training ini, siswa diharapkan memiliki bekal mental dan keterampilan yang lebih siap dalam menghadapi tantangan ACC maupun dunia kerja ke depannya. (SMEA)***

Uploader : Admin